Insights
Insights from
the field
We share practical notes on clean cooking, bioslurry use, and programme updates. The materials include survey-backed findings on yield improvement and fertiliser savings, plus stories from households and farmers.
Our Insights
Snapshots of climate action and carbon benefits. Clean cooking from biogas, better harvests with bioslurry, and everyday stories from households and farmers.
Banyak yang mengira biogas hanya soal energi untuk memasak. Padahal, dampaknya jauh lebih besar dari itu.
Biogas membantu keluarga memiliki energi bersih dari halaman rumah sendiri.
Mengurangi ketergantungan pada LPG dan kayu bakar.
Menekan emisi dan polusi udara.
Menghemat biaya rumah tangga.
Lebih dari itu, biogas mengembalikan waktu, menghadirkan dapur yang lebih sehat, dan membuka peluang produktif bagi keluarga, terutama perempuan. Limbah ternak yang dulu jadi masalah, kini berubah menjadi pupuk organik yang menyuburkan lahan.
Karena itulah, program biogas bukan hanya tentang energi.
Ini tentang martabat hidup, kesehatan, tentang masa depan komunitas dan lingkungan.
Biogas = energi bersih + dampak sosial + perubahan nyata.
#Biogas #EnergiBersih #BiruKarbonNusantara #Sustainability #PertanianBerkelanjutan
…
Di momen Isra’ Mi’raj 1447 H ini, semoga kita bisa mengambil makna perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW sebagai pengingat untuk terus melangkah ke arah yang lebih baik dalam sikap, tindakan, dan kepedulian terhadap sekitar.
Semoga setiap usaha baik yang kita lakukan hari ini membawa keberkahan dan kebaikan yang berkelanjutan.
#BiruKarbonNusantara #spiritualjourney #isramiraj1447H #ClimateAction
…
"Biogas mengubah jalan hidup kami."
Begitulah yang dirasakan Pak Suyono dan istri sebagai pengguna biogas. Beliau dan istri berbagi kisahnya selama menggunakan biogas.
Awalnya biogas dianggap ribet dan sulit dirawat. Tapi setelah membangun satu unit digester, anggapan itu terbukti keliru. Selama hampir 10 tahun, biogas telah menjadi sumber energi utama dalam rumah tangga beliau dan istri. Memasak tanpa LPG; lebih hemat, dan lebih ramah lingkungan.
Tak hanya untuk memasak, biogas juga menghasilkan bio-slurry yang dimanfaatkan sebagai pupuk oleh petani sekitar. Limbah ternak yang dulu menjadi masalah, kini berubah menjadi solusi. Bahkan membuat Pak Yono dan istri berani beternak puyuh dan kini semakin berkembang.
Lebih dari sekadar teknologi, biogas membuka ruang belajar, berbagi, dan memberi manfaat bagi banyak orang. Inilah bukti bahwa energi bersih bisa dimulai dari desa dan berdampak nyata bagi kehidupan.
#TestimoniBiogasBKN #EnergiBersih #BiruKarbonNusantara #AksiIklim #Sustainability
…
Menjaga lingkungan nggak selalu harus dimulai dari langkah besar. Seringkali, perubahan paling berdampak justru datang dari hal-hal kecil yang dilakukan secara konsisten.
Di Hari Lingkungan Hidup Nasional ini, mari kita ingat kembali: mengurangi sampah, hemat energi, dan memilih transportasi umum adalah bentuk kepedulian nyata pada bumi.
Di desa, para petani dan peternak sudah memulai langkah kecil mereka
dengan mengolah kotoran ternak menjadi biogas yang membuat lingkungan lebih bersih, energi lebih hemat, dan hidup lebih berkelanjutan.
Sekarang giliran kita.
Hal kecil apa yang sudah Sobat Biru lakukan hari ini untuk menjaga lingkungan?
#HariLingkunganHidupNasional #Biogas #Sustainability #ClimateAction #BiruKarbonNusantara
…
Selamat Tahun Baru 2026 ✨
Tahun baru adalah momentum untuk melangkah lebih jauh dengan komitmen yang lebih kuat.
Bersama, mari terus menghadirkan solusi berkelanjutan, mendorong transisi energi bersih, dan menciptakan dampak nyata bagi lingkungan serta masyarakat.
Terima kasih atas kepercayaan dan kolaborasi sepanjang tahun.
Mari melangkah menuju 2026 dengan semangat baru 🌱
#BiruKarbonNusantara #EnergiBersih #Sustainability #ClimateAction #TransisiEnergi
…
Selamat Hari Natal 🎄✨
Semoga damai, kasih, dan harapan mengalir di setiap rumah.
Di momen penuh makna ini, mari kita refleksikan langkah kecil yang bisa membawa kebaikan besar, untuk keluarga, sesama, dan bumi yang kita tinggali bersama 🌍💚
Kiranya terang Natal menguatkan semangat kita untuk terus menjaga kehidupan dan masa depan yang lebih lestari.
#Natal2025 #BiruKarbonNusantara #EnergiBersih #Sustainability #ClimateAction
…
Selamat Hari Ibu 🌸
Hari ini, kita mengenang perjuangan panjang perempuan Indonesia yang dimulai sejak Kongres Perempuan Indonesia I (1928).
Di banyak rumah, peran ibu sangat dekat dengan dapur dan energi.
Dan di sanalah biogas memberi dampak nyata 💚
✨ 55,8% perempuan pengguna biogas merasakan waktu mencari kayu bakar berkurang
✨ 51,45% merasa beban kerja rumah tangga lebih ringan
✨ 74,1% ibu berperan mengelola penghematan biaya dari penggunaan biogas
Waktu yang dulu habis untuk kayu bakar, kini bisa dipakai untuk hal yang lebih bermakna:
menemani anak belajar, mengelola usaha kecil, atau sekadar beristirahat.
Energi bersih bukan hanya soal dapur bebas asap, tapi juga tentang ibu yang lebih berdaya, sehat, dan punya pilihan.
Terima kasih untuk setiap ibu, penjaga kehidupan di rumah dan di bumi 🌱
#HariIbu #PerempuanBerdaya #Biogas #EnergiBersih #BiruKarbonNusantara
…
Tau nggak, kotoran ternak bisa berubah jadi energi bersih? 🔥🌱
Di carousel kali ini, kita bahas cara kerja biogas & biodigester, teknologi sederhana tapi dampaknya besar banget buat lingkungan dan kehidupan sehari-hari.
Mulai dari proses kotoran ternak difermentasi tanpa udara, sampai akhirnya menghasilkan gas metana untuk masak… dan residunya jadi bio-slurry, pupuk organik super yang bikin tanah makin subur.
Biogas itu bukan cuma soal energi murah dan bersih. Ini tentang bagaimana desa bisa mengelola limbah, mengurangi polusi, menjaga hutan dari penebangan untuk kayu bakar, dan memperkuat ketahanan pangan.
Energi bersih yang benar-benar lahir dari rumah. Kecil, simpel, tapi dampaknya nyata 💚
📩 Mau tahu lebih jauh atau konsultasi untuk pembangunan instalasi biogas? Hubungi PT Biru Karbon Nusantara, kami siap bantu!
#Biogas #Biodigester #EnergiBersih #BioSlurry #LimbahTernak #CircularEconomy #Sustainability #BiruKarbonNusantara #CarbonCredit #CleanEnergy
…
Pada 2–5 Desember 2025 lalu, program biogas IDBP menjalani on-site visit verification oleh lembaga verifikasi terakreditasi Gold Standard: CarbonCheck. Selama empat hari, tim VVB turun langsung ke lapangan untuk memastikan bahwa setiap dampak yang kami klaim benar-benar terjadi.
Verifikasi bukan hanya soal angka. Ini tentang integritas, transparansi, dan memastikan manfaat biogas benar-benar nyata untuk masyarakat. Setiap proses verifikasi semakin menguatkan misi IDBP:
💚 Mendukung transisi energi bersih
💚 Memberdayakan peternak
💚 Mengurangi emisi secara terukur
💚 Berkontribusi pada aksi iklim Indonesia & dunia
Energi bersih itu soal keberlanjutan — dan kami bangga memastikan semuanya terverifikasi. 🌱
#Biogas #IDBP #BiruKarbonNusantara #CarbonProject #CarbonCredit #GoldStandard #Sustainability #CleanEnergy #SocialImpact #ClimateAction #BioSlurry #TransisiEnergi
…
Hari Pencegahan Polusi Sedunia diperingati setiap tanggal 2 Desember, namun tahun ini terasa berbeda.
Di tengah upaya mengingat pentingnya udara bersih, kita justru dihadapkan pada kabar duka, banjir bandang dan tanah longsor yang terjadi di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.
Kami menyampaikan belasungkawa sedalam-dalamnya. Semoga para korban dan keluarga diberi kekuatan, serta proses pemulihan dapat berjalan cepat dan tepat.
Tanpa mengurangi rasa duka kami, konten ini kami susun untuk kembali mengingatkan kita, betapa pentingnya peran pohon untuk kehidupan semua makhluk di bumi. Pohon bukan hanya “penghijauan” namun garda terdepan melawan polusi dan bencana.
Pepohonan menyaring udara, menstabilkan tanah, dan menahan aliran air. Namun ketika pohon ditebang, kita kehilangan pelindung alami yang seharusnya menjaga kita dari risiko banjir dan longsor.
Bencana yang terjadi mengingatkan kita bahwa menjaga lingkungan bukan lagi pilihan melainkan kebutuhan mendesak. Mari mulai jaga alam kita, jaga pohon tetap berdiri, dan memilih energi yang lebih bersih. Langkah kecil kita hari ini bisa menyelamatkan banyak kehidupan di masa depan.
#HariPencegahanPolusiSedunia #StopPolusi #JagaHutan #BencanaAlam #Biogas #EnergiBersih #BiruKarbonNusantara #ClimateAction #Sustainability
…
Selamat Hari Raya Galungan dan Kuningan bagi seluruh umat Hindu yang merayakan ✨
Semoga kemenangan Dharma melawan Adharma selalu hadir dalam setiap langkah kita.
Hari Galungan dan Kuningan mengajarkan kita tentang harmoni, keseimbangan, dan hubungan manusia dengan alam. Nilai yang sejalan dengan upaya kita menjaga bumi melalui energi bersih, pengelolaan lingkungan, dan aksi iklim yang berkelanjutan.
Karena menjaga bumi bukan hanya tugas,
tapi wujud syukur dan rasa hormat terhadap kehidupan.
Semoga kedamaian, keberkahan, dan keseimbangan selalu menyertai.
Om Shanti Shanti Shanti Om 🙏
#Galungan #Kuningan #HariRayaGalungan #HariRayaKuningan
#BiruKarbonNusantara #Sustainability #HarmonyWithNature #CleanEnergy
…
Mendaftarkan proyek karbon ke Gold Standard bukan sekadar soal dokumen. Ini tentang membangun integritas, transparansi, dan dampak nyata bagi masyarakat dan lingkungan.
Dalam ZE Talk by Zona EBT, Chabi Batur Romzini (Direktur PT BKN) berbagi perjalanan registrasi proyek IDBP ke Gold Standard, mulai dari alasan memilih GS, tantangan teknis, keunggulan dibanding standar lain, hingga tips bagi praktisi karbon yang ingin menempuh jalur yang sama.
Karena proyek karbon yang kuat lahir dari metodologi yang dipahami, bukan sekadar diikuti.
Swipe carousel-nya untuk pelajaran penting di balik perjalanan ini!
Siap daftar ke Gold Standard? 💡
#GoldStandard #CarbonProject #CarbonMarket #RegistrasiKarbon #BiruKarbonNusantara #EnergiBersih #TransisiEnergi #CarbonTrading #Sustainability #ClimateAction #ZonaEBT
…
Voices from our users
We collaborate with implementation partners and local stakeholders to scale reliable, community-based climate solutions.
Mrs. Chusnul
“Early 2025 when LPG was scarce, I didn’t worry—my biogas provides cooking gas every day. I’ve used it for 15 years.”
Mr. Ahmad
“Before bioslurry, I bought 350 sacks of chicken manure for my half-hectare farm. Now I only use bioslurry—results are better and costs go down.”
Mrs. Chusnul
“Early 2025 when LPG was scarce, I didn’t worry—my biogas provides cooking gas every day. I’ve used it for 15 years.”
Mr. Ahmad
“Before bioslurry, I bought 350 sacks of chicken manure for my half-hectare farm. Now I only use bioslurry—results are better and costs go down.”